04 March 2013

Tampil di Java Jazz 2013, Craig David Manjakan Penggemar dengan Aksi DJ

 

Tampil di Java Jazz 2013, Craig David Manjakan Penggemar dengan Aksi DJ Jakarta. Hari terakhir Jakarta International Djarum Super Java Jazz Festival 2013 di JIE Expo, Kemayoran, Jakarta, Minggu (3/2/2013), menampilkan Craig David. Penyanyi asal Inggris itu memberikan kejutan ketika beraksi sebagai DJ dalam special show-nya. Pertunjukan musik Craig David sepertinya memang sangat dinantikan. Ribuan penonton rela basah-basahan diguyur hujan untuk antre masuk ke arena konser.

Craig seharusnya tampil pukul 20.15 WIB, namun ngaret dari jadwal hingga satu jam. Sementara gerbang masuk ke arena konser baru dibuka sekitar pukul 20.00 WIB. Ribuan penonton yang hendak menyaksikan pertunjukan musik penyanyi asal Inggris itu sudah mulai mengantre sejak pukul 19.00 WIB. Seketika hujan pun mengguyur dengan cukup deras, sebagian penonton lari berhamburan, tapi sebagian besar lainnya memilih untuk bertahan karena sudah mengantre panjang.

Penantian panjang para penonton terbayar ketika melihat sosok yang ditunggu-tunggu. Lagu “Flava” dibawakan olehnya sebagai lagu pembuka. Sontak para penonton pun histeris melihat aksi panggung idolanya. “Time to Party” kemudian mengalun sebagai pertanda pesta baru saja dimulai. Craig David makin semangat bergoyang seiring dengan alunan nada bernuansa R&B sambil melantunkan “Hidden Agenda”.

“Rise and Fall”, “Love You No More”, “Rendevous” hingga “All the Way” dibawakan secara berurutan sebelum akhirnya Craig kemudian lari ke belakang panggung dan berganti kostum.Tanpa disangka, setelah berganti kostum ia memamerkan kemampuannya menjadi seorang DJ. Dengan mencampuradukkan lagu “Genie in the Bottle”, “So Sick of Love Songs” hingga “We Found a Love” yang dipopulerkan Rihanna bersama Calvin Harris.

Suasana dingin akibat hujan yang turun sebelumnya, sontak menjadi hangat. Ia mampu membuat penonton berkeringat sambil bergoyang mengikuti alunan music DJ yang dimainkannya. Panggung D2 Djarum Super Mild berubah bak klub malam. Ribuan penonton larut dalam pesta, dan berjoget dengan semangat. (Firly)

No comments: