Setiap tahun, mulai angkatan 42 (tahun 2005) mahasiswa tingkat persiapan bersama IPB harus memilih program studinya melalui sistem Mayor Minor. Sistem ini memang membuat mahasiswa IPB lebih leluasa dalam memilih spesialisasinya. Departemen favorit yang telah dikenal akan banyak menarik minat mahasiswa, tetapi Departemen baru, dan yang kurang favorite kekurangan pemilih. Selain itu, kurangnya informasi dari IPB, dan Departemen yang bersangkutan tentang program pendidikannya, lulusannya, prospek karir, dan spesialisasi lainnya membuat mahasiswa cenderung mengikuti mayoritasnya saja.
Berkaitan dengan hal tersebut pula, Agri FM, sebagai salah satu media massa, merasa perlu membantu proses sosialisasi Departemen kepada mahasiswa Tingkat Persiapan Bersama. Program Acara ini sebenarnya telah dimulai sejak tahun lalu, dan hasilnya cukup memuaskan untuk kalangan Departemen, maupun Mahasiswa TPB. Tahun ini, Agri FM kembali menyelenggarakan Area PRO-IPB, program sosialisasi IPB, yang menghadirkan pembicara dari 33 Departemen yang ada Di IPB, 9 BEM Fakultas, Himpro, dan juga berbagai UKM di IPB.
Area ini bisa didengar di Agri FM setiap Senin sampai Jum'at mulai formasi 15.00 - 18.00.
Dimulai dengan penjelasan seputar organisasi mahasiswa (BEM, Himpro) di formasi 15.00 sampai 16.00, dilanjutkan penjelasan dari Departemen di IPB pada formasi 16.00 - 17.00 dan diakhiri dengan sosialisasi UKM pada jam terakhir.
Mudah-mudahan dengan adanya area ini, mahasiswa TPB khususnya, dan IPB umumnya dapat mengenal lebih jauh tentang organisasi Mahasiswa, Departemen, dan UKM di IPB. selamat Mendengarkan !
28 February 2007
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment